LEBAK, KABARBUNGASNET.CO- Polsek Rangkasbitung Polres Lebak melaksanakan giat patroli dan monitoring terhadap masyarakat yang akan melaksanakan perjalanan dengan tujuan Jakarta Tanah Abang, di mulai dari jam 04.00 wib sampai jam 22.30 wib, giat tersebut di laksanakan di Stasiun Kereta Api Rangkasbitung.Kamis (28/10/2021)
Yang melaksanakan tugas patroli dan monitoring di Stasun KA Rangakasbutung BRIPKA Akhmad Nurdin dan BRIPTU Imam Solichin untuk melakukan pemeriksaan surat dan dokumen calon penumpang KA yang naik dari Stasiun Rangkasbitung menuju Jakarta Tanah Abang di masa PPKM Level III.
Kapolsek Rangkasbitung IPTU Pipih Iwan.H, saat dihubungi melalui WhatsAppnya membenarkan bahwa anggota Polsek Rangkasbitung Polres Lebak telah melaksanakan patroli dan monitoring di Stasiun KA Rangkasbitung sekaligus memberikan himbauan kepada masyarakat agar selalu mematuhi Protokol kesehatan.
“Benar hari ini tanggal 28 Oktober 2021,personil Polsek Rangkasbitung melaksanakan patroli dan monitoring di Satasiun KA Rangkasbitung,kemudian melakukan pemeriksaan surat dan dokumen calon penumpang KA yang naik dari Satsiun Rangkasbitung di masa PPKM Level III.
“Sekaligus memberikan himbauan Prokes kepada semua masyarakat, dihimbau selalu mematuhi protokol kesehatan dalam kehidupan bersosial dimasa pandemi, apalagi dengan di berlakukannya PPKM level III ini,”ujar Kapolsek Rangkasbitung.(San)
Komentar